TpMlGUr8GSM9GpOiTSM6TSO0TY==

Pohon Mati di Jatian Jubung Jember Ancam Keselamatan Pengguna Jalan, Warga Minta BPBD Bertindak

Pohon Mati di Jatian Jubung Jember Ancam Keselamatan Pengguna Jalan, Warga Minta BPBD Bertindak
Pohon Mati di Jatian Jubung Jember Ancam Keselamatan Pengguna Jalan, Warga Minta BPBD Bertindak. /Dok. Ist


Jember Terkini - Kekhawatiran menyelimuti warga Jatian Jubung, Jember. Pasalnya, sebuah pohon mati yang berdiri di sisi timur ruko kosong di area tersebut dinilai berpotensi membahayakan keselamatan pengguna jalan. 

Kondisi pohon yang kering kerontang dengan ranting-ranting rapuh siap patah sewaktu-waktu menjadi alasan utama kecemasan warga.

Beberapa hari lalu, kekhawatiran warga terbukti. Salah satu dahan pohon tersebut patah dan menimpa kabel-kabel di tepi jalan. 

Baca Juga: Pantai Bandealit Jember: Fasilitas, Harga Tiket Masuk, Rute yang Bisa Ditempuh dari Pusat Kota

Beruntung, insiden tersebut tidak sampai menghalangi akses jalan. Namun, warga khawatir kejadian serupa akan terulang dengan dampak yang lebih parah. 

Mengingat lokasi pohon yang berada di dekat jalan raya dengan lalu lintas kendaraan yang ramai, potensi kecelakaan akibat pohon tumbang menjadi ancaman nyata.

Menanggapi situasi ini, warga mengimbau Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jember untuk segera melakukan penebangan pohon. 

Baca Juga: Bikin Malu! 7 Pemuda Asal Jember Diamankan Polisi Usai Pesta Miras dan Bikin Gaduh di Tempat Wisata Situbondo

"Kami berharap BPBD segera menebang pohon ini sebelum terjadi hal-hal yang tidak diinginkan," ungkap salah seorang warga yang enggan disebutkan namanya.

Kondisi pohon mati yang mengancam keselamatan pengguna jalan bukan kali ini saja terjadi di Jember. 

Sebelumnya, beberapa kejadian serupa juga telah diberitakan oleh media lokal. 

Dikutip Jember Terkini dari Radar Jember, pada bulan Desember 2023 yang memberitakan tentang pengeprasan pohon di Jalan HOS Cokroaminoto yang dinilai membahayakan karena menyisakan bonggol. 

Baca Juga: Suasana Haru Wisuda Politeknik Negeri Jember, Orang Tua Gantikan Anak yang Telah Berpulang

Meskipun Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman, dan Cipta Karya (DPRKPCK) telah membersihkan potongan kayu, namun bagian pangkal pohon yang masih hidup dikhawatirkan dapat tumbuh kembali dan membahayakan pengguna jalan.

Selain itu, pada bulan Oktober 2024, terjadi pohon tumbang di ruas jalan Umbulsari Paleran yang mengakibatkan putusnya jaringan listrik dan kabel telepon. 

Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Sumber Daya Air Kabupaten Jember segera mengerahkan tim untuk menangani pohon tumbang tersebut.

Baca Juga: Pohon Tumbang di Tanggul Jember Akibat Hujan Deras, Akses Jalan Sempat Terputus

Menilik kejadian-kejadian sebelumnya, respon cepat dari BPBD Jember dalam menangani pohon mati di Jatian Jubung ini sangat diharapkan. 

Penebangan pohon diharapkan dapat mencegah potensi kecelakaan dan memberikan rasa aman bagi masyarakat yang melintas di area tersebut.***

Konten berikut adalah iklan otomatis yang ditampilkan oleh Advernative. JemberTerkini.ID tidak terkait dengan materi konten ini.

Ketik kata kunci lalu Enter

close