WOW! 15.115 Peserta Meriahkan Gerak Jalan Tanggul-Jember Tradisional, Tajemtra 2024 dengan Berjalan Kali Sepanjang 30 Kilometer |
Jember Terkini - Sebanyak 15.155 peserta turut memeriahkan acara Gerak Jalan Tanggul Jember Tradisional (Tajemtra) 2024 dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79.
Ribuan peserta tersebut berkumpul di Alun-Alun Kecamatan Tanggul Jember pada Sabtu (31/8/2024), siap menempuh perjalanan sejauh 30 kilometer menuju Alun-Alun Kabupaten Jember.
Bupati Jember, Hendy Siswanto, secara resmi melepas peserta Tajemtra 2024 pada pukul 13.30 WIB. Kegiatan ini merupakan acara tahunan yang selalu dinanti oleh masyarakat Kabupaten Jember.
Baca Juga: Memasuki Musim Tanam Ketiga, Banyak Petani di Jember Biarkan Lahannya Kosong Menunggu Hujan
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Jember, Edi Budi Susilo, menjelaskan bahwa peserta gerak jalan terbagi dalam tiga klaster, yaitu perorangan, beregu tingkat pelajar, dan beregu masyarakat umum.
"Peserta perorangan terdiri dari 6.753 peserta putra dan 4.232 peserta putri," ujar Edi.
Edi juga menjelaskan bahwa kategori beregu pelajar diikuti oleh 2.020 orang yang terbagi dalam 202 grup, terdiri dari 1.420 peserta putra yang terbagi dalam 142 regu dan 600 peserta putri yang terbagi dalam 60 regu.
Sementara itu, kategori beregu masyarakat umum diikuti oleh 1.850 orang, dengan 1.100 peserta putra dalam 110 regu dan 750 peserta putri dalam 75 regu. Selain itu, ada juga 300 peserta kehormatan yang turut ambil bagian dalam acara ini.
Bupati Hendy Siswanto menekankan bahwa Tajemtra telah menjadi simbol kebersamaan dan gotong royong masyarakat, tanpa memandang latar belakang ras, suku, atau agama.
"Kegiatan ini adalah cerminan karakter bangsa Indonesia, seperti yang disampaikan oleh Bung Karno, Bapak Bangsa Indonesia," tambah Hendy.
Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga semangat gotong royong menjelang Pilkada Jember 2024, meskipun terdapat perbedaan pilihan.
"Saya ucapkan terima kasih kepada pihak kepolisian yang telah mengamankan acara ini. Dengan ini, Tajemtra 2024 resmi dimulai," pungkasnya.***